Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

3 Paslon Siap Bertarung di PSU Kukar 2025, Sunggono: Jangan Golput, Gunakan Hak Suara!

10 April 2025 | April 10, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-04-10T05:12:11Z





TenggarongDebat publik Pemilihan Suara Ulang (PSU) Bupati dan Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Tahun 2025 berlangsung semarak di Gedung Bela Diri, Stadion Aji Imbut, Kecamatan Tenggarong Seberang, Selasa malam (9/4/2025). Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Sekretaris Daerah Kukar, Dr. H. Sunggono, dan digelar oleh KPU Kukar pasca-putusan Mahkamah Konstitusi terkait sengketa hasil pemilihan sebelumnya.

Tiga pasangan calon resmi ditetapkan dan mendapat nomor urut untuk PSU mendatang. Mereka adalah:

  • Paslon Nomor Urut 01: Aulia Rahman Basri – Rendi Solihin

  • Paslon Nomor Urut 02: Awang Yacoub Luthman – Akhmad Jaiz (jalur independen)

  • Paslon Nomor Urut 03: Dendi Suryadi – Alif Turiadi

Ketiga pasangan tampil menyampaikan visi, misi, serta saling sanggah dalam sesi tanya-jawab terkait program strategis untuk Kukar ke depan. Debat semakin meriah dengan sorakan yel-yel dari para pendukung yang memadati lokasi acara.

Usai debat, Sekda Kukar Dr. Sunggono menyampaikan apresiasinya kepada KPU Kukar atas penyelenggaraan acara yang dinilai sukses dan kondusif. Ia juga mengimbau warga untuk aktif datang ke TPS pada Sabtu, 19 April 2025, guna menggunakan hak pilih mereka.

"Tingkat partisipasi pemilih Kukar sebelumnya mencapai lebih dari 71,9 persen. Harapan kita di PSU nanti bisa lebih tinggi lagi, karena waktu yang tersedia semakin sempit dan tahapan sudah kita lewati bersama," ujar Sunggono.

Ia menilai tema dan isu yang dibahas dalam debat sangat relevan dan menyentuh kebutuhan nyata masyarakat Kukar. Menurutnya, ketiga paslon mampu menyampaikan gagasan secara edukatif kepada publik.

"Alhamdulillah para finalis termasuk Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Kukar bisa mengedukasi masyarakat terhadap apa yang sudah tercapai dan belum tercapai termasuk seperti apa seharusnya," tuturnya.

Sunggono juga berharap cuaca mendukung saat hari pencoblosan, karena tanggal 19 April jatuh pada hari libur nasional. Ia mengingatkan agar perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Kukar turut meliburkan karyawan dan memfasilitasi mereka agar dapat ikut serta dalam proses demokrasi ini.

Tak lupa, ia mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat Kukar agar tidak bersikap apatis dan benar-benar menggunakan hak suara mereka.

"Jangan golput pada Pemilihan Suara Ulang PSU. Gunakan hak pilih dengan baik dan benar," tegasnya.

Dengan berlangsungnya debat ini, semangat demokrasi di Kukar semakin terasa. Seluruh pihak diharapkan berkontribusi dalam menciptakan pemilu yang bersih, aman, dan partisipatif demi masa depan Kukar yang lebih baik.

×
Berita Terbaru Update